Kamis, 14 Januari 2010

Keselamatan itu ada bersama Keridhaan



Keridhaan akan membukakan pintu keselamatan. Keridhaan membuat hati menjadi terbebas dan bersih dari tipu daya, kebusukan dan kedengkian karena hanya yang berhati bersih yang selamat dari azab Allah. Hati yang bersih adalah hati yang jauh dari syubhat (keraguan), dari menyekutukan Allah dan dari jerat-jerat iblis yang menyesatkan. Dalam hati ini hanya ada satu yaitu Allah Yang Maha Kuasa.

Katakanlah : "Allah-lah (yang menurunkannya)", kemudian (sesudah kamu menyampaikan al-Qur'an kepada mereka), biarkanlah mereka bermain-main dalam kesesatannya. (QS. Al-An'am :91)

Adalah mustahil dalam hati yang bersih itu masih terdapat rasa tidak menerima, semakin hamba itu ridha maka semakin bersih hatinya. Kotoran hati, kebusukan dan tipu daya, kedengkian adalah kaitan dari sikap tidak menerima Ketentuan-Nya, sedangkan kebersihan, kelurusan dan kemuliaan hati adalah kaitan dengan Keridhaan.


Diibaratkan Keridhaan adalah pohon yang baik, yang disirami dengan air Keikhlasan dan ditanam di kebun Tauhid, akarnya Keimanan, dahan-dahannya adalah Amal Salih dan buahnya sangat manis. Disebutkan dalam sebuah Hadits :
" Yang akan mencicipi rasa iman adalah orang yang ridha kepada Allah sebagai Rabb, Islam sebagai Agama dan Muhammad sebagai Rasul"

Tidak ada komentar:

Posting Komentar